pusatflooringlantai.com

Spesifikasi Lantai Kayu SPC

Spesifikasi Lantai Kayu SPC

Spesifikasi Lantai Kayu SPC – Lantai Kayu menjadi lantai pilihan yang popular dalam desain interior. Namun, dengan kemajuan teknologi, sekarang ada alternative baru yang menggabungkan keindahan kayu alami dengan kekuatan dan keawetan bahan sintetis. Salah satu pilihan terbaik adalah lantai kayu SPC (Stone Plastic Composite).

Artikel ini akan menjelaskan tentang lantai kayu SPC, kisaran harga SPC dan mengapa semakin banyak orang memilihnya sebagai pilihan lantai untuk rumah mereka.

Lantai kayu SPC merupakan jenis lantai yang terbentuk dari campuran plastic khusus (SPC) yang menggabungkan serat mineral dan bahan sintetis. Sehingga menjadikan lantai SPC ini kuat dan tahan terhadap goresan, noda dan keausan.

Tampilannya yang dapat meniru tekstur dan tampilan pola kayu asli yang realistis dan beragam ini sangat menarik. Hal ini tentu akan memberikan kesan alami pada ruangan anda. Lantai ini dapat anda aplikasikan dalam ruangan apapun, karena SPC memiliki ketahanan terhadap kelembapan, bahan kimia dan perubahan suhu ekstrem, sehingga anda juga dapat mengaplikasikannya di kamar mandi atau pun dapur.

Di lapisi dengan pelindung yang tahan terhadap goresan, baret dan noda. Hal ini memudahkan dalam perawatan yang cukup dengan lap basah atau pembersih lantai umum untuk menjaga kebersihannya.

Tak perlu khawatir ketika pemasangannya akan mengotori ruangan anda. Karna lantai kayu SPC dalam proses instalasi berbeda dengan lantai vinyl plank yang di aplikasikannya menggunakan lem. Lantai kayu SPC memiliki keunggulan yaitu memiliki system pengunci (clik and lock) yang mudah dipasang tanpa perlu perekat, sehingga tidak memerlukan lem, hanya butuh tambahan foam sebagai bantalan dasar lantai.

Lantai ini cocok untuk anda yang ini mengganti tampilan lantai ruangan tanpa dibongkar atau di lapisi lem karena proses instalasi-nya sangat mudah. Ada banyak merek SPC terkenal seperti Taco, Marvel, Almafloor, Forta, Baren, Spazio, Laiv V, dan Daeji. Ada dapat melihat katalog lengkapnya di sini.

Harga Lantai Kayu SPC

Lantai kayu SPC memiliki ukuran ketebalan yang beragam mulai dari 4mm sampai 7mm. Dengan harga kisaran 190.000 sampai 890.000 per box, harga tesebut dapat berbeda-beda tergantung merek yang di pilih. Anda dapat cek harga merek SPC lainnya saat ini di toko online Tokopedia – Toko Kayu Vinyl, dan dapatkan penawaran terbaik dengan hubungi whatsapp kami.

Bila anda tertarik untuk menggunakan lantai kayu dan ingin berkonsultasi pada ahlinya. Segera konsultasikan kepada kami terkait kebutuhan lantai kayu dan aksesoris lainnya. Kami menyediakan konsultasi gratis, jasa pasang dan jasa survei lokasi. Anda juga dapat mengunjung toko offline kami di Pusat Flooring Lantai, Pondok Bambu, Jakarta Timur.

pusatflooringlantai.com